Teknik Modeling 3 Dimensi
Dalam
teknik modeling 3D terkadang kita dihadapkan pada suatu pilihan yang
mengharuskan seorang modeller menggunakan teknik tertentu karena mungkin hanya
dengan teknik tersebut sebuah model dapat kita buat. Setiap modeller terkadang
memiliki beda pandangan terhadap pendefinisian teknik modeling ini namun pada
dasarnya adalah sama saja. Ada 3 teknik modeling 3 dimensi yang secara umum
dapat digunakan setiap kita akan membuat sebuah model menggunakan aplikasi
pemodelan 3D.
3
Teknik Pemodelan 3D tersebut adalah:
1. Teknik
Primitive Modeling (Solid Geometry Modeling)
2. Teknik
Polygonal Modeling (Sculpt Modeling)
3. Teknik
NURBS Modeling (Curve Modeling)
1.
Primitive
Modeling
Primitive
modeling merupakan teknik dasar pemodelan 3d dengan menggunakan obyek-obyek
solid yang sudah ada pada Standar geometri sehingga disebut juga dengan
Constructive Solid Geometry. Obyek-obyek tersebut adalah box, sphere, cylinder,
plane, dsb. Batasan teknik ini adalah pemodelan dilakukan dengan
menggabung-gabungkan obyek dasar pada standart primitive tanpa merubah bentuk
dasar dari obyek tersebut. Dengan demikian teknik ini hanya dapat digunakan
untuk membuat model-model yang standar dan tidak dapat atau sangat sulit
diterapkan untuk membuat model dengan bentuk permukaan yang komplek.
2.
Polygonal Modeling
Polygonal
modeling merupakan teknik modeling 3ds max yang paling banyak digunakan. Hal
ini karena teknik ini simple, mudah dipelajari, dan cepat dalam membuat sebuah
model. Polygonal modeling disebut juga dengan sculpting (memahat) karena
proses/hasil dari teknik ini menyerupai memahat atau pahatan. Teknik ini paling
banyak digunakan oleh modeller karena relatif mudah, simple, cepat dalam
pengerjaannya dan tidak membutuhkan resource komputer yang besar. Teknik
polygonal modeling ini lazimnya adalah menggunakan obyek dasar pada standar primitives
geometry dan kemudian dimodifikasi menjadi obyek yang diinginkan. Untuk memulai
teknik ini obyek standar pada primitive geometry terlebih dahulu dikonversi
menjadi editable mesh atau editable poly dan kemudian dengan memanipulasi atau
editing pada vertex, edge, face, poly, border, atau element dapat digunakan
untuk membuat model yang sangat kompleks sesuai kebutuhan dengan relatif cepat.
3.
NURBS Modeling
Merupakan
singkatan dari Non-Uniform Rational B-Spline. Merupakan sebuah teknik modeling (khususnya
dalam 3ds max) dengan fokus utama pemodelan dengan memanfaatkan kurva dan
surface 3d. Dengan teknik NURBS seorang modeller dapat membuat obyek dengan
kurva yang memiliki tingkat kerumitan tinggi sehingga teknik ini menjadi
standar modeling khususnya dalam pembuatan obyek dengan permukaan kurva. Teknik
ini dapat diawali dengan sebuah obyek dari standar primitive dari solid
geometry (untuk obyek solid) dengan terlebih dahulu dikonversi menjadi editable
to NURBS atau langsung melalui panel Geometry untuk obyek berupa Surface
(Non-Solid).
Artikel sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar